Rabu, 10 September 2014

Penyebab Bersin - Bersih Di Pagi Hari

Apakah anda pernah mengalami pilek atau bersin-bersin yang hanya terjadi di pagi hari ? Jika iya berarti sama dengan saya. Awalnya dianggap biasa, tapi lama kelamaan kok jadi ganggu juga y, biar g penasaran saya iseng2 search di mbah google. dan ternyata ini jawabannya :

Sumber : Meetdoctor

Kemungkinan besar anda mengalami rhinitis alergi. “Rhinitis” adalah kondisi peradangan di rongga hidung. Ciri-cirinya yaitu : bersin, hidung tersumbat, rasa gatal di hidung, dan keluarnya lendir dari hidung.

Mata, telinga, organ sinus, dan tenggorokan juga dapat ikut mengalami keluhan. Penderita umumnya mengeluhkan gejala seperti ini terjadi di pagi hari. Sebagian besar rhinitis disebabkan oleh adanya faktor alergi (Rhinitis alergi).

Rhinitis alergi merupakan suatu bentuk rhinitis yang sering terjadi dan biasa ditemukan sehari-hari (terjadi pada kira-kira pada 20 % populasi penduduk di Amerika Serikat). Penanganannya mencakup 3 hal, yaitu :

1. Hindari pencetus alergi yang sudah anda ketahui seperti : debu, bulu binatang tertentu, serbuk sari tanaman, serangga dll.

2. Obat-obatan : kondisi seperti ini biasanya dikendalikan dengan obat-obatan golongan anti-histamin dan dekongestan. Sebelum menggunakan obat-obatan tersebut sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter anda.

3. Imunoterapi : Jenis terapi ini digunakan pada kondisi rhinitis alergi yang membandel dan sulit dikendalikan dengan obat. Tujuan terapi ini adalah mengurangi sensitifitas (de-sensitifikasi) terhadap faktor pencetus alergi.